Skip to main content

Spaghetti Carbonara - with or without Bacon

Asyiknya tinggal di negeri yang segala makanannya serba halal gini adalah bisa nyoba makanan yang pas tinggal di Belanda cuma bisa ngiler doang pengen nyoba, tapi trus tau ada ibabnya jadi ill-feel. Kemaren nemu real Spaghetti Carbonara - which is yang pake bacon. Dulu aku pernah coba baconnya diganti dengan smoked salmon.

Spaghetti Carbonara

Bahan:
300 gr spaghetti
150 gr bacon, iris sepanjang jari
150 ml double cream (whipping cream)
1 btr kuning telur
1 btr garlic, crushed
1/2 bh bw bombay, cincang kecil
1 sm cooking oil
salt n black pepper (preferably freshly ground)

Cara membuat:
- Masak spaghetti sesuai petunjuk packaging
- Panaskan cooking oil dalam medium heat dan tumis bw bombay smp harum
- Tumis garlic dan bacon sampai bacon matang
- Bumbui dengan salt n pepper lalu kecilkan api
- Kocok (dgn garpu atau whisker) kuning telur dan cream dalam mangkuk terpisah
- Campurkan ke dalam wajan dan aduk rata, masak sekitar 1 menit atau sampai telur matang
- Matikan api, masukkan spaghetti dan aduk rata
- Sajikan segera

Serve: 1-2 person

Tips:
- Ga nemu bacon, coba pake smoked salmon
- Tambahkan parutan parmesan cheese sebagai garnish, yummm

Comments